Cara Membuat Sambal Matah Yang Enak - Aroma khas dengan rasa bawang merah bercampur irisan cabai segar tentu bisa memberi sensasi lain di hidangan Anda. Dengan bahan-bahan yang cukup mudah membuat sambal matah sendiri di rumah.
Sambal matah adalah sambal tradisional khas Bali yang dapat ditemukan di seluruh daerah di Provinsi Bali.
Matah memiliki arti mentah. Sambal matah merupakan sambal yang berbahan mentah tanpa digerus (diulek). Bahan-bahan sambal matah yaitu: bawang merah, bawang putih, cabai merah, terasi, garam, sereh, jeruk lemo dan minyak kelapa.
Nama sambal ini telah diubah demi diperkenalkan ke luar masyarakat Bali, nama asli sambal ini yakni sambel bawang namun karena menghindari persamaan dengan sambal bawang yang dikenal di luar Bali, maka sambal ini diberi nama sambal matah oleh pihak pariwisata.
Cara Membuat Sambal Matah
Apabila Anda tertarik ingin membuat sambal matah dapat mengikuti salah resep cara membuat sambal matah berikut ini.
Untuk membuat sambal matah, langkah pertama yang harus dilakukan adalah menyiapkan bahan-bahan yang digunakan dalam cara membuat sambal matah.
Bahan Yang diperlukan Untuk Membuat Sambal Matah
Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat sambal matah yaitu :
- 15 buah cabai rawit merah
- 8 buah bawang merah
- 2 batang serai (ambil bagian dalamnya yang putih)
- 1 sendok makan air jeruk nipis
- 3 sendok makan minyak goreng
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Daun jeruk purut secukupnya
Proses Pembuatan Sambal Matah
Setelah semua bahan sudah lengkap, langkah selanjutnya masuk ke tahap proses pembuatan sambal matah. Berikut proses cara untuk membuat sambal matah:
- Cuci bersih cabai, bawang, serai, dan daun jeruk purut. Iris halus semuanya, kemudian taruh dalam mangkuk.
- Tambahkan garam, gula, dan air jeruk nipis. Aduk rata sambil ditekan-tekan.
- Panaskan minyak. Siramkan minyak panas ke dalam campuran cabai. Aduk rata.
- Sambal matah siap disajikan.
itulah cara membuat sambal matah yang dapat Anda coba buat di rumah. Selamat mencoba.