Cara Mengatasi Error Facebook "login failed due to an unspecified error"

Cara Mengatasi Error Facebook "login failed due to an unspecified error"



Cara Mengatasi Error Facebook "login failed due to an unspecified error" - Ketika Anda mengakses aplikasi facebook tiba-tiba mendapat pesan error "login failed due to an unspecified error" pasti Anda merasa bingung karena aplikasi facebook tidak dapat dibuka dan digunakan.

Jadi apa arti login failed due to an unspecified error  ?

Arti munculnya pesan login failed due to an unspecified error adalah adanya kesalahan sistem dari aplikasi facebook pada perangkat smartphone yang disebabkan oleh beberapa faktor seperti aplikasi yang perlu diupdate, chache aplikasi sudah terlalu banyak dan bisa juga disebabkan jaringan Internet Anda.

Untuk itulah, berikut ini merupakan cara untuk mengatasi "login failed due to an unspecified error" yang terjadi saat melakukan login facebook baik di windows, Android dan Iphone yang mungkin dapat membantu masalah Anda. Silahkan diikuti langkah-langkahnya.



1. Cara Mengatasi Error facebook login failed due to an unspecified error di Windows.


Bagi Anda yang mengakses facebook menggunakan PC atau Laptop Windows, berikut ini adalah cara mengatasinya :


  • Hapus History & Cache Browser. Anda dapat menghapus history & cache browser dengan mengakses Menu Setting > History > Clear cache & History.
  • Akses facebook menggunakan Mode Incognito. Caranya : Buka Setting browser pilih New Incognito Windows
  • Akses facebook menggunakan aplikasi VPN. Anda bisa menggunakan salah satu plugin VPN yang bisa Anda download seperti “Anonymox
  • Lakukan Flush DNS. Buka CMD > Run as Administrator > ketikkan perintah” ipconfig /flushdns” > Enter.



2. Cara Mengatasi Error facebook login failed due to an unspecified error pada Android.


Jika error ini terjadi pada aplikasi facebook pada gadget Android, Anda dapat mengikuti cara-cara mengatasinya dibawah ini :


  • Update Aplikasi Facebook. Buka google play Store > My Apps & Game > Cari dan pilih aplikasi Facebook > Update.
  • Hapus Data & Cache aplikasi facebook. Untuk menghapus data & cache aplikasi facebook dengan cara : pergi ke menu Pengaturan > Aplikasi> Facebook > Clear Cache & Data.
  • Cobalah Akses facebook menggunakan Browser di Android. Jika kedua cara diatas belum berhasil, cobalah akses facebook menggunakan browser pada ponsel Android Anda.
  • Reset Ulang pengaturan Jaringan di ponsel Android Anda



3. Cara Mengatasi Error facebook login failed due to an unspecified error pada iPhone/iOS.



Jika Anda tidak bisa masuk ke Facebook Anda. Dan muncul error Facebook login failed Error Code 1 dan Error code 2. Error ini biasanya muncul pada pengguna facebook di IPhone. Disertai dengan munculnya pesan error “Login Failed. Sorry, an unexpected error occurred. Please try again later. Error code 1″ or “Login Failed. Sorry, an unexpected error occurred. Please try again later. Error code 2″ atau kalau diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, lebih kurang artinya seperti ini “Gagal masuk. Maaf, terjadi kesalahan tak terduga. Silakan coba lagi nanti. Kode kesalahan 1 ″ atau “Gagal Masuk. Maaf, terjadi kesalahan tak terduga. Silakan coba lagi nanti. Kode kesalahan 2 ″ Anda tidak perlu khawatir sekarang. Ada cara perbaikan sederhana yang bisa Anda lakukan . Berikut cara memperbaiki error code 1 dan error code 2 Facebook pada iPhone.

Yang perlu Anda lakukan adalah mengatur ulang pengaturan jaringan Anda agar Facebook berfungsi secara normal kembali. Langkah-langkahnya sederhana dan Anda bisa mengikutinya :

  • Buka Pengaturan iPhone Anda.
  • Gulir ke bawah sampai Anda menemukan menu General .
  • Sekali lagi, gulir ke bawah hingga Anda menemukan Reset.
  • Anda akan melihat banyak opsi reset. Cari dan Temukan Atur Ulang Pengaturan Jaringan (Reset Network Setting) Jangan pilih yang lain.
  • Anda akan melihat popup. Ketuk pada teks Reset Pengaturan Jaringan.
  • Setelah itu dilanjutkan dengan reset pengaturan Lokasi. Sekarang, Pilih Reset Pengaturan Lokasi.
  • Saat diminta, pilih Reset.
  • Setelah itu coba login kembali ke akun facebook Anda.
  • Selesai.



Itulah cara mengatasi cara mengatasi "login failed due to an unspecified error" yang terjadi saat login di facebook baik di windows, Android dan Iphone.





tag : arti login failed due to an unspecified error artinya, login failed due to an unspecified error bahasa indonesia, mengatasi login failed due to an unspecified error, login failed due to an unspecified error fb, cara mengatasi fb login failed due to an unspecified error, translate login failed due to an unspecified error, cara mengatasi login failed due to an unspecified error di android, login failed due to an unspecified error terjemahannya





Related Posts

Subscribe Our Newsletter